Rabu, 20 April 2011

TAHUKAH KAMU ???

TAHUKAH KAMU ??? FAKTA MENUNJUKKAN BAHWA :

  1. Mulut menghasilkan 1 liter ludah setiap hari
  2. Kita bernafas kira-kira 23.000 kali setiap hari
  3. Rata-rata kita bicara 5000 kata tiap hari (walaupun 80% nya kita bicara pada diri sendiri)
  4. Coklat dapat membunuh anjing,karena langsung mempengaruhi jantung dan susunan syarafnya
  5. Tanpa dicampur ludah di dalam mulut, kita tidak akan merasakan rasa makanan
  6. Jika bersin terlalu keras dapat meretakkan tulang iga. JIka mencoba menahan bersin, bisa mengalami pecah pembuluh nadi di kepala dan leher trus mati . jika memaksa mata terbuka saat bersin, bola mata bisa meloncat keluar.
  7. Ada 318,979,564,000 kemungkinan kombinasi pembukaan pertama pada catur.
  8. Darah sama kental dengan air laut
  9. The Olympic adalah saudara dari kapal Titanic, dan melayani dengan selamat selama 25 tahun.
  10. Tiap tahun bulan menjauh 3.82 cm dari bumi
  11. Mangunyah permen karet saat mengupas bawang mencegah kita menangis
  12. Jika kira berdiri di dasar sumur, kita bisa melihat bintang walaupun di siang hari
  13. Secara fisik, babi tidak bisa melihat ke langit
  14. Gajah satu-satunya hewan yang tidak bisa meloncat
  15. Kalimat yang bisa dibaca sama dari depan dan belakang (racecar, kayak, tamat) disebut “palindrome”.
  16. Orang di Cina lebih banyak yang berbahasa Inggris dari pada orang di Amerika
  17. Setiap manusia dalam hidupnya rata-rata habis untuk menunggu dilampu merah selama 2 minggu
  18. Memakai Headphone selama 1 jam dapat mengembangbiakan bakteri dalam kuping 700 kali lebih cepat.
  19. Kecuali manusia dan monyet, semua mamalia buta warna
  20. Astronot dilarang mengkonsumsi kacang sebelum menjelajah ruang angkasa karena jika buang angin dalam baju khusus astronot dapat membahayakan mereka.
  21. Kentut sapi termasuk penyebab utama global warming
  22. Kuda Nil kentut lewat mulut.
  23. Orang yang menggunakan tangan kanan, kira-kira, 9 tahun lebih panjang umur dari orang kidal
  24. Leonardo Da Vinci yang menemukan gunting, helikopter, dan banyak alat lainnya.
  25. David Sarnoff adalah orang yang menerima sinyal Titanic dan meyelamatkan ratusan nyawa. Dia akhirnya menjadi kepala jaringan radio, the National Broadcasting Company (NBC).
  26. Jika kita terkunci diruang yang kedap udara, kita aka lebih dulu mati keracunan co2 dari pada kekerangan o2
  27. Berdiri lama tanpa menekuk lutuk sama sekali akan membuat kita pingsan
  28. Dengan merentangkan kedua tangan sejauh mungkin, jarak dari kedua ujung tangan adalah sama dengan tinggi kita.
  29. Liburan selama sebelas hari berarti kita punya waktu hampir sejuta detik untuk menikmatinya
  30. Dalam film Silence of The Lambs, tokoh Hannibal Lecter tidak pernah berkedip.
  31. Rata-rata orang bergerak 40 kali dalam tidurnya
  32. Anak baru lahir memiliki 350 tulang. Mereka menyatu atau menghilang sampai menjadi 206 pada usia 5 tahun.
  33. Nail Amstrong melangkah pertama kali di bulan dengan kaki kiri.
  34. Shuttlecock untuk badminton harus punya 14 bulu.
  35. Mutiara bisa larut dalam cuka.
  36. Babi tidak dapat berkeringat karena tidak punya kelenjar keringat. Mereka berlumur lumpur untuk mendinginkan kulitnya.
  37. Venus dan Uranus adalah planet di tata surya kita yang berputar melawan jarum jam. Jadi matahari terbit dari barat di planet ini.
  38. Alpabet Hawai terdiri dari 12 huruf saja
  39. Bola mata kita beratnya sekitar 28 gram
  40. Paru-paru kiri lebih kecil dari paru-paru kanan karena memberi tempat terhadap jantung.
  41. Pinguin hanya ada di kutub selatan, dan tidak bisa menyebrangi equator.
  42. Kebanyakan orang bisa mendengar lebih baik dengan kuping kanan
  43. Vitamin pada buah biasanya terdapat pada kulitnya
  44. Rata-rata klakson mobil berbunyi pada nada F
  45. Pria lebih mampu membaca tulisan dengan ukuran huruf kecil daripada wanita.
  46. Paru-paru kiri lebih kecil dari paru-paru kanan karena memberi tempat terhadap jantung.
  47. Pinguin hanya ada di kutub selatan, dan tidak bisa menyebrangi equator.
  48. Kebanyakan orang bisa mendengar lebih baik dengan kuping kanan
  49. Vitamin pada buah biasanya terdapat pada kulitnya
  50. Nama paling populer di dunia adalah Muhammad.

Lebih Dari 11 Tahun, FBI Belum Mampu Memecahkan Sandi Ini

Apakah Anda memiliki otak yang encer dan pandai memecahkan sandi? Jika iya, maka mungkin Anda dapat membantu Badan Investigasi Federal (FBI) Amerika Serikat untuk memecahkan sebuah sandi pembunuhan.

Menurut laman MSNBC, sudah lebih dari 11 tahun FBI berusaha untuk memecahkan sandi yang menyimpan misteri pembunuhan seorang pria di kota St. Louis, negara bagian Missouri, Amerika Serikat.

Misteri ini dimulai pada 30 Juni 1999, saat Ricky McCormick, 41, ditemukan tewas terbunuh di rumahnya. Di dalam celana McCormick ditemukan dua lembar kertas bertuliskan huruf-huruf acak yang diduga merupakan sebuah sandi.

Tim pemecah kode FBI telah berusaha mati-matian untuk memecahkan sandi tersebut, namun mereka belum mendapatkan jawabannya. Hingga kini, tidak ada satupun tersangka yang ditangkap terkait pembunuhan ini.

"Kami sangat pandai dalam memecahkan sandi. Namun, dalam kasus ini kami membutuhkan bantuan," ujar Dan Olson, kepala badan Pemecahan Kode FBI.

"Pemecahan kode ini akan dapat mengungkap keberadaan korban sebelum dia tewas dan dapat mengungkap seluruh misteri pembunuhan ini," lanjut Olson lagi.

Olson mengatakan bahwa sandi yang ditemukan oleh FBI pada jasad McCormick dibuat dalam format yang tidak pernah mereka lihat sebelumnya.

Menurut catatan FBI, McCormick tidak lulus SMA namun dia dikenal sebagai seorang jenius otodidak. Anggota keluarganya mengatakan McCormick kerap menggunakan tulisan-tulisan sandi sejak kecil, namun tidak ada yang mengetahui apakah ada yang mengerti maksud sandi-sandi tersebut.

FBI meyakini catatan sandi berisikan lebih dari 30 baris kata tersebut dibuat McCormick tiga hari sebelum kematiannya. Inilah sandi yang membuat FBI pusing:
















FBI berharap jika ada yang dapat memecahkan sandi tersebut, dapat menghubungi mereka di alamat :

FBI Laboratory
Cryptanalysis and Racketeering Records Unit
2501 Investigation Parkway
Quantico, VA 22135
Attn: Ricky McCormick Case






sumber
http://www.apakabardunia.com